New Yamaha Fino Facelift Akhir Maret 2011 di Thailand ?
Menurut berita un official yang masuk, Yamaha Thailand ( lagi-lagi thailand) akan berencana merilis New Yamaha Fino Facelift di akhir maret yang bisa jadi berbarengan dengan gelaran Bangkok International Motor show. Informasi spek yang masuk masih sangat sedikit, hanya disebutkan body Fino yang baru akan berbeda secara signifikan dengan Fino lama ( gambar diatas adalah fino lama) . Kalau mesin? . . . disinyalir masih sama, mungkin dengan penambahan fitur injeksi aja.
Yamaha Indonesia sampai saat ini belum memperlihatkan ketertarikannya kepada segmen Skutik retro Modern. Mungkin dikarenakan, tanpa tambahan varian ini pun Mio masih terbukti menjadi skutik terlaris Indonesia di tahun 2010 kemarin. Padahal menurut saya pasar skutik retro modern bagi yamaha cukup terbuka lebar. Yamaha memiliki Model Internasional yang cukup memiliki potensi seperti yamaha Fino ini atau Yamaha Fiore yang juga baru dirilis di Thailand.
Diferensiasi yang nyata dari tampilan fisik sebuah skutik retro modern lah yang selama ini menjadi senjata utama scoopy untuk melenggang sendirian di pasar Blue Ocean ini. Meraup sekitar 16 ribu Unit per bulan. . . skutik ini dikabarkan melebihi targetnya yang hanya di patok 15 ribu unit perbulan . . . Gak berlebihan kayaknya kalo saya sempet bilang fakta penjualan scoopy ediiiyan dulu he hehe. Memang sih kapasitas yamaha kalo nggak salah udah mentok . . . tapi beneran nih, nggak tertarik sama fakta dan potensi belasan ribu unit perbulan? he he silahkan dikomentari dan semoga berguna
Silahkan Tulis Komentar Anda ...